Ketika seorang pimpinan tetap pada pendapatnya, itu menunjukkan konsistensi. Namun, jika seorang staf juga memegang pendapatnya tanpa berubah, seringkali dianggap keras kepala. Ketika seorang pimpinan sering mengubah pendapat, hal tersebut menunjukkan fleksibilitas. Namun, jika seorang staf seringkali berubah-ubah pendapat, sering dianggap plin-plan.
Ketika seorang pimpinan bekerja dengan lambat, sering dianggap teliti. Namun, jika seorang staf bekerja dengan lambat, sering dianggap tidak perform. Sebaliknya, ketika seorang pimpinan bekerja cepat, sering dianggap smart. Namun, jika seorang staf bekerja cepat, sering dianggap terburu-buru.
Ketika seorang pimpinan lambat dalam pengambilan keputusan, sering dianggap hati-hati. Namun, jika seorang staf lambat dalam pengambilan keputusan, sering dianggap telmi. Jika seorang pimpinan berani mengambil resiko, sering dianggap sebagai risk-taking. Namun, jika seorang staf berani mengambil resiko, sering dianggap sembrono.
Ketika seorang pimpinan tidak berani mengambil resiko, sering dianggap prudent. Namun, jika seorang staf tidak berani mengambil resiko, sering dianggap tidak berjiwa bisnis. Ketika seorang pimpinan melanggar prosedur, sering dianggap proaktif-inovatif. Namun, jika seorang staf melanggar prosedur, sering dianggap melanggar aturan.
Ketika seseorang menuliskan hal seperti ini, bisa jadi itu menunjukkan sisi humoris dari dirinya. Namun, jika seseorang lain menuliskan hal serupa, seringkali dianggap frustasi, iri terhadap karir orang lain, berpikir negatif, provokatif, atau tidak tahan banting.



0 comments:
Posting Komentar